MENJADI BLOGGER: SARANA MUDAH MENJADI PENULIS, SIAPAPUN BISA!

Sampai saat anda membaca tulisan ini, cobalah fikirkan kembali: Mungkin selama ini anda telah menyia nyiakan kesempatan anda. Dan jika ada pertanyaan seputaran blog ini, silahkan langsung chat pada aplikasi chat yang kami pasang sebelah kiri tablet atau bagian bawah tulisan ini jika anda menggunakan ponsel.
Dan di hari ini, di zaman gagdet menjadi murah setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk dapat mewujudkan impiannya untuk menjadi penulis, hal ini bisa saja terjadi berawal dari hobi, iseng mengisi waktu luang atau memang telah lama mencari peluang ingin menjadi penulis. Dan saya percaya banyak orang kepingin menjadi penulis namun belum menemukan cara bagaimana memulainya. Tetapi mengapa blogger? Karena pergeseran cara manusia menulis dan membaca, dulu orang membaca apa saja melalui kertas yang dibuat dengan mengorbankan pepohonan atau tanaman yang diolah menjadi kertas, diatas kertas tertulis tulisan dengan tinta hitam dan di jilid menjadi buku dan kertas koran, majalah atau surat kabar. Itu zaman yang akan segera berlalu, kini lebih banyak orang membaca melalui layar ponsel, tablet dan PC/laptop. Dan waktu itu peluang menjadi penulis terasa sulit bagi orang awam, berbeda dengan hari ini siapapun bisa menjadi seorang penulis asalkan mengikuti aturan dan disiplin dalam suatu penulisan. Dan blogger adalah sarana menulis yang paling mudah didapatkan di internet, gratis buat pemula.

Saya dapat menjelaskan beberapa alasannya dan saya harap hal ini akan bermanfaat bagi anda:



1. Membuat Blog itu Mudah. Anda dapat menemukan caranya melalui hape atau tablet banyak tutorial cara membuat blog atau bagaimana caranya membuat blog dan website sendiri bertebaran di internet, tinggal buka google dan ketikan kunci kata pencarian "Cara membuat blog" akan bermunculan tutorial tutorial yang anda butuhkan. Lalu tidak seperti zaman dulu zaman sekarang untuk membuat sebuah blog tidak lagi dibutuhkan sebuah PC atau laptop, cukup sebuah hape dengan kemampuan terhubung ke internet dan mampu membaca atau membuka aplikasi, apalagi hari ini banyak sekali dijual hape murah dan seken namun dengan kemampuan yang cukup memadai untuk menulis blog. Jika anda mau melatih tangan anda menulis cepat di layar hape itu akan menjadi aset yang sangat berharga pada saat anda mendapatkan ilham pada saat mau melakukan sebuah penulisan.
Silahkan kunjungi: CARA MEMBUAT BLOG STEP BY STEP
ikustrasi menulis melalui hape sumber: Logitech

2. Blog itu seperti catatan harian untuk mencatatkan ide ide kapanpun jika suatu waktu sebuah ide hebat  keluar dari kepala anda. Dan ide itu dapat disimpan dan lalu dapat di publikasikan ketika anda telah siap hanya dengan menekan tombol "Publish/Terbitkan" maka ide anda akan meluncur kehadapan pemirsa. Dengan cara ini anda memiliki peluang secara konsisten untuk mencari dan mencatatkan ide, mengamati dan mengolah ide menjadi hal yang bermanfaat bagi orang lain. Dan anda bahkan dapat menulis Novel, cerita bersambung, puisi dan cerpen jika anda mau lalu mencari pemirsa atau pembacanya di website dengan mempublikasikannya dan para pembaca telah menunggu anda di website.

3. Anda tidak perlu meninggalkan pekerjaan jika anda tetap berniat menjadi blogger full time. Jika seandainya anda belum mendapatkan penghasilan dari website atau blog dan anda tetap bisa menulis karena ingin menyalurkan hobi hampir dapat pastikan pekerjaan yang menghidupi anda tidak terganggu. Karena ngeblog itu dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja. Anda dapat memanfaatkan hari libur pada saat santai duduk disebuah kafe atau pada saat tidak ada pekerjaan dirumah. Jikapun anda hanya memiliki sedikit waktu saja anda dapat membuat draft atau catatan yang suatu waktu dapat anda edit atau perbaiki. Untuk mempublikasikan sebuah tulisan anda perlu menjadi seorang editor tulisan anda dalam sekali waktu, maka akan lebih baik jika anda tidak terburu buru menerbitkan tulisan anda. Apalagi jika blog anda telah mendapatkan banyak pengunjung.

4. Siapa saja dapat ngeblog, semua usia, remaja hingga manula. Dulu para penulis konvesional kebanyakan memulai debut mereka sebagai penulis pada saat mereka telah berumur 40 tahun, hari ini para remaja, pemuda bermunculan menjadi penulis ternama dan professional.
Ilustrasi
Beberapa orang tua tua mulai menulis dan menjadi blogger dan beberapa orang terlihat sukses. Beberapa orang meninggalkan pekerjaan yang selama ini menghidupi mereka ketika blog atau website mereka mulai menghasilkan uang.

5. Zaman sekarang internet menjadi lebih cepat dan murah. Banyak hospot bermunculan di pusat pusat belanja dan kafe. Cara untuk menghemat belanja internet adalah dengan memasang telkomsel wifi di perangkat hape atau tablet iOS dan Android yang akan pakai untuk ngeblog (jika anda pengguna kartu telkomsel, halo atau AS dan kartu telkomsel lainnya), Silahkan donlot di Play Store Android: FLASHZONE SEAMLESS WIFI

Dengan aplikasi itu anda dapat mematikan sambungan cadangan quota internet kartu hape dan pindah ke wifi gratis, namanya hospot walau operator mensyaratkan anda harus memiliki sisa pulsa minimal RP.10,- didalam kartu seluler anda namun anda dapat memakai wifi tersebut dengan gratis.
Caranya setelah aplikasi diatas terpasang lalu aktifkan, anda akan diminta untuk memasukan nomor telepon yang sedang anda pergunakan diperangkat dan akan menerima nomor verifikasi, jika itu telah dilakukan akan muncul notifikasi penyambungan, mungkin anda harus menunggu sampai penyambungan berhasil. Saya biasa duduk hingga beberapa jam di kafe karena memanfaatkan jaringan koneksi internet ini pada saat melakukan penulisan langsung di website dan blogger

Sebagai catatan tambahan: Menjadi blogger membuat wawasan seorang pegiat blogger menjadi bertambah luas, menambah pengatahuan umum dan mendapatkan banyak kesempatan untuk membuka peluang usaha dan lapangan pekerjaan. Ayo mulailah dari sekarang. Jika anda suka menulis dan pernah berharap menjadi seorang penulis mungkin disinilah tempat anda memulainya!



JIKA KAMU MENYUKAI TULISAN INI, SILAHKAN TINGGALKAN KOMENTAR, TERIMAKASIH SALAM KENAL :)

Komentar

  1. Memang gan ngeblog neh mdh namun terkadang ide yg ingin diangkat sedikit sulit tuk diangkat.

    BalasHapus

Posting Komentar

PALING BANYAK DI BACA

HANYA BUAT TEST SAJA

10 Alasan ini bisa bikin anda kecewa sama iPhone X

CARA MENCARI DUIT DENGAN CARA NGEBLOG