MEMBUAT APLIKASI ANDROID TANPA PERLU CODING, TRUS GIMANA?

Emang bisa? Bagi pemilik ponsel dan tablet android mungkin sudah sangat mahir mendownload aplikasi aplikasi baik game maupun utiliti yang berguna bagi pekerjaan atau untuk sekedar hiburan di Play Store android, istilahnya sudah berton ton aplikasi di unduh ke tablet sampai lag malahan :D. Tapi kepandaiannya kok cuma mendonlot doang??? Emang sih gak ada salahnya demikian, tapi juga gak ada salahnya memulai belajar hal hal yang lebih maju, nanti orang akan melihat, tidak selamanya panasaran terhadap gagdet teknologi itu berkonotasi negetive bagi keuangan dan penghasilan kamu, bukan?
Bahkan ada juga yang sampai ahli mencari aplikasi bajakan di internet karena mengelak membeli. Ini lebih parah he he he,,,tapi biasanya orang beginian adalah orang yang kreatif setelah sering membajak dia jadi mengetahui banyak hal, mempelajari hal hal baru dan rahasia itu ibarat petualangan dan akan memberikan kepuasan karena tidak semua orang sanggup melakukannya.


Lalu bagaimana seandainya kamu membuat sendiri aplikasi aplikasi baik berupa game, utiliti maupun sekedar aplikasi sederhana untuk keperluan lain, (tergantung daya kreativitas kamu). Kamu tahukan banyak game atau aplikasi sederhana menjadi booming, bukan karena kerumitannya tapi justeru karena kesederhanaannya! Tapi apa emang bisa membuat aplikasi tanpa coding?

Tentu saja boong kalau saya katakan gak perlu bahasa coding, tapi emang benar kamu gak perlu coding khusus untuk membuat aplikasi aplikasi android, yang kamu perlukan adalah pengatahuan basic HTML, kalau tidak tahu juga paling tidak kamu harus mengerti cara memepergunakan beberapa jenis software HTML untuk membuat halaman aplikasi.

Nama software tersebut adalah DROID GENERATOR sangat berguna karena software inilah yang akan meng "embed" atau menanamkan halaman HTML kamu kedalam applikasi yang kamu buat. Ini artinya sama dengan kemampuan kamu merubah tampilan di halaman blog, tweeter atau aplikasi sosial berbasis HTML lainnya menjadi lain dari yang lain, keren bukan?
Mau mencoba? Kamu dapat mendownload aplikasi ini di:

Keuntungan menggunakan Droid Generator adalah: software ini memberikan tutorial yang bagus dan mudah di fahami sebelum kamu menjalankannya.

Manfaatnya:
Lalu apa manfaatnya bagi kita? Seperti saya singgung diatas, jika kamu punya tablet android, iOS atau BB, atau Windows, kamu kan butuh software untuk menjalankannya? Kita tidak bicara soal bahasa mesin, apalagi software spesifik, kita bicara soal membuat suatu APLIKASI yang bisa dijalankan di sebuah sistem, dalam hal ini ANDROID, tentu saja kamu juga bisa membuat aplikasi di sistem lain seperti windows mobile atau iOS, tapi tentu saja generatornya pasti berbeda. Nah disitu kemudahannya sistem android yang terbuka, code sourcenya bisa didapatkan dimana mana. Malahan kita bisa membuat aplikasi tanpa harus ribet menulis kode.
Jika selama ini kamu mengunduh yang gratisan dengan kemampuan game yang pas pasan, maka kamu tergoda untuk membeli software berbayar di play store, nah kenapa tidak membuat sendiri aplikasi serupa? Siapa tahu kamu juga berbakat jadi Pengembang alias software developer? Artinya kamu bisa menghasilkan uang dengan meletakan aplikasi buatan kamu di play store atau di market market android terkenal di Internet. Jikapun kamu tidak bisa menjualnya pihak ketiga akan mempergunakan aplikasi buatan kamu sebagai tunggangan iklan mereka, dalam hal ini kamu juga akan dapat bagian penghasilan daripada tayangan iklan tersebut, lho gimana caranya ya?

Pernah perhatiin game angry birds gratisan atau (aplikasi gratisan lainnya) yang kamu unduh dari Play Store?
Mainkan dan perhatikan kadang menjengkelkan bukan, karena selang beberapa lama mau memulai levelnya, harus menunggu hingga tayangan iklan pendeknya selesai? Itu adalah aplikasi gratisan yang mungkin dibeli oleh pihak ketiga untuk tujuan penayangan iklan, umumnya aplikasi gratisan selalu di tempeli ad. sebagai sponsornya.

Dan dengan menjadi pembuat aplikasi kamu berpeluang menjadi developer dan tidak menutup kemungkinan menjadi kaya.....


Komentar

PALING BANYAK DI BACA

HANYA BUAT TEST SAJA

10 Alasan ini bisa bikin anda kecewa sama iPhone X

CARA MENCARI DUIT DENGAN CARA NGEBLOG